https://wamena.times.co.id/
Olahraga

Gol Dramatis Berguinho di Menit Akhir Bawa Persib Bandung Bungkam PSBS Biak

Minggu, 25 Januari 2026 - 21:40
Gol Dramatis Berguinho di Menit Akhir Bawa Persib Bandung Bungkam PSBS Biak Berguinho bawa Persib Bandung bungkam PSBS Biak 1-0. (FOTO: Instagram @persib)

TIMES WAMENA, BANDUNG – Pertandingan lanjutan Liga 1 yang mempertemukan Persib Bandung melawan PSBS Biak di Stadion GBLA pada Minggu malam (25/1/2026) berakhir dengan kemenangan tipis bagi tuan rumah. 

Duel yang berlangsung sengit sejak awal ini menyuguhkan drama hingga detik-detik terakhir pertandingan. Kedua tim bermain sangat terbuka untuk memburu poin penuh namun pertahanan kokoh masing-masing kesebelasan membuat papan skor sulit berubah.

Persib harus menerima kenyataan pahit di awal laga ketika kapten mereka Marc Klok terpaksa meninggalkan lapangan pada menit ke 17 karena masalah kebugaran. 

Kehilangan sang jenderal lapangan tengah membuat pelatih Bojan Hodak memasukkan Adam Alis untuk menjaga kestabilan lini tengah Maung Bandung. 

Meski sempat kehilangan ritme permainan akibat pergantian mendadak tersebut Persib tetap berusaha menekan pertahanan tim tamu yang dikawal dengan sangat disiplin.

Memasuki babak kedua tensi pertandingan justru semakin memanas dan diwarnai dengan keluarnya kartu merah untuk pemain PSBS Biak Heri Susanto pada menit ke 56. 

Unggul jumlah pemain membuat Persib Bandung semakin leluasa mengepung lini pertahanan lawan namun penyelesaian akhir yang kurang maksimal sempat membuat para pendukung di stadion merasa cemas. 

PSBS Biak yang bermain dengan sepuluh orang pun cenderung menumpuk pemain di area kotak penalti untuk mengamankan satu poin.

Lantas kebuntuan yang berlangsung hampir sepanjang pertandingan akhirnya pecah pada menit ke 88 melalui aksi gemilang Berguinho. 

Pemain bernomor punggung 97 tersebut berhasil melepaskan tembakan akurat yang mengoyak jala gawang PSBS Biak setelah menerima umpan matang dari Ramon de Andrade Souza. 

Gol di menit akhir ini langsung disambut gemuruh sorak sorai pendukung tuan rumah yang sejak awal menantikan momen kemenangan.

Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga skor 1-0 tetap bertahan untuk keunggulan Persib Bandung. 

Tambahan tiga poin ini membuat Maung Bandung sukses menggeser posisi Borneo FC dan naik ke puncak klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 41 poin. 

Sebaliknya kekalahan ini menjadi pukulan telak bagi PSBS Biak yang kini masih tertahan di peringkat bawah klasemen akibat gagal mencuri poin di markas lawan. (*)

Pewarta : Wandi Ruswannur
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Wamena just now

Welcome to TIMES Wamena

TIMES Wamena is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.